Direktur RSUD Dumai drg Ridhonaldi, Terima Kasih PT SDS

Foto : drg Ridhonaldi Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dumai

DUMAI, (Mediapesisir.com) – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) kota Dumai yang dipimpin oleh drg Ridhonaldi memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya dan sebesar-besarnya kepada PT Sari Dumai Sejati (SDS) yang berlokasi di Lubuk Gaung, Kecamatan Sungai Sembilan yang telah menyalurkan bantuan kepada RSUD kota Dumai pada hari Sabtu kemarin pada tanggal 28 Maret 2020.

Bantuan yang di salurkan oleh PT Sari Dumai Sejati (SDS) Dumai yang langsung di berikan oleh Kamero Bangun humas PT SDS
kepada tim pelayanan RSUD Dumai berupa masker (500 pieces), sepatu booth dan susu pada hari Sabtu tanggal 28 maret tahu 2020.

Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) kota Dumai drg Ridhonaldi mengatakan,” Bantuan yang kami terima dari PT Sari Dumai Sejati (SDS) Dumai memang sangat-sangat dibutuhkan untuk para medis yang menanggani para pasien yang hendak berobat dan tim medis dalam rangka melawan penyebaran virus Corona (Covid-19) di kota Dumai,”pungkasnya

Foto : humas PT SDS Dumai Kamero Bangun paling kanan

Lanjut drg Ridhonaldi,” Selain dari PT SDS yang sudah menyalurkan bantuan berupa barang ke RSUD kota Dumai, mudah-mudahan nantinya ada lagi yang nyulus dari perusahaan-perusahaan besar lainnya yang ada di kota Dumai ikut menyalurkan bantunya berupa Alat Perlengkapan Diri (APD) untuk para tenaga medis kita RSUD Dumai,”imbuhnya.

Karena tugas mereka merupakan tugas yang sangat mulia, tidak kenal lelah, tetap sabar dan mau mengorbankan waktunya, menjadi garda terdepan melawan COVID-19, semoga mereka selalu diberi kesehatan dan tetap dalam lindungan Allah SWT, bukan hanya PT SDS saja yang diberikan aprisiasi dari drg Ridhonaldi, bahkan sebagai tenaga medis dan sebagai garda terdepat pun di berikan aprisiasi yang setinggi-tingginya baik itu dari pribadi saya sendiri maupun saya selaku Direktur RSUD kota Dumai memberikan aprisiasi yang setinggi-setingginya kepada tenaga medis RSUD kota Dumai,” tutup drg Ridhonaldi.

(Visited 381 times, 1 visits today)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *