Antisipasi Covid-19, Polsek Sosa Palas Sterilkan Mako Dengan Cairan Disinfektan

Foto : Kapolsek Sosa IPTU Ucox P Nugraha SIK bersama sejumlah anggotanya, meracik cairan disinfektan, sebelum melakukan penyemprotan kantor Mapolsek setempat, untuk mengantisipasi penyabaran wabah virus corona

PADANG LAWAS, (Mediapesisir.com) – Untuk mengantisipasi penyebaran wabah virus corona (Covid-19, Polsek Sosa, Kab. Padang Lawas (Palas), menyeterilkan Mako (Markas Komando), dengan semprotkan cairan disinfektan, Sabtu (21/03/2020).

Kapolsek Sosa Iptu Ucox P Nugraha SI kepada Mediapesisir.com menyebutkan, cairan disinfektan pembasmi kuman itu adalah racikan pihaknya. Kegiatan ini, digelar usai acara bersih-bersih, di sekitar lingkungan Mapolsek setempat.

Melalui kegiatan ini, ia berharap, seluruh personel dan tamu yang datang ke Mapolsek setempat nanti, dapat merasa nyaman dan terlindungi dari ancaman penyebaran virus corona, kedepan.

Sebelumnya, diungkapkan Kapolsek, pihaknya juga telah memasang Sanitezer, di ruang penjagaan dan ruang tamu Mapolsek setempat.

“Kalo sanitezer sudah disini ada seminggu yang lalu, pemasangannya serentak dengan di Mapolres Palas kemarin, untuk kita dan tamu yang berkunjung”. Tutur Kapolsek. (MS. Hasibuan)

(Visited 34 times, 1 visits today)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *